fbpx

Beberapa Merek Sepeda Gunung yang Digunakan oleh Para Profesional Kelas Dunia – Bagian Pertama

merek-sepeda-gunung-untuk-para-profesional

Merek sepeda gunung bagi para profesional kelas dunia merupakan sebuah simbol dari kemampuan atau skill yang dimilikinya. Semakin precious merek sepeda yang digunakannya, maka akan meningkatkan rasa percaya diri mereka. 

Bagi para profesional di bidang olahraga sepeda gunung, merek bukan hanya sekedar sponsor yang telah memberikan banyak uang, namun sangat precious untuk meningkatkan rasa percaya diri mereka.

Ada pepatah yang mengatakan jika “harga tidak mungkin berbohong” ini berlaku juga untuk olahraga sepeda gunung. spesifikasi dan fitur-fitur yang disematkan pada sepeda gunung yang digunakannya sangat mempengaruhi kenyamanan dan kemudahan para profesional dari olahraga luar ruangan ini, sehingga prestasi akan mereka dapatkan karena ditunjang oleh kualitas sepeda yang mereka gunakan.

Berikut ini adalah beberapa merek sepeda gunung yang menjadi langganan digunakan oleh para profesional kelas dunia, beberapa diantaranya mungkin masih asing namanya terdengar di telinga orang Indonesia.

Specialized

Dikalangan para pengguna sepeda gunung profesional merek yang satu ini sudah tidak asing lagi, bahkan sudah menjadi langganan sebagai sponsor di beberapa event kejuaraan profesional sepeda gunung dengan jenis level yang berbeda, mulai dari level cross country hingga level downhill.

Didirikan di Morgan Hill, California, Amerika oleh Mike Sinyard sejak tahun 1974, telah memberikan banyak pengalaman dan inovasi baru yang semakin memanjakan para penggunanya. Sepeda gunung yang pertama diproduksi oleh Specialized diberi nama stump jumper pada tahun 1981 dengan mengusung model hardtail dan full suspension. S-Works adalah salah satu varian premium yang sekarang menggunakan bahan serat carbon untuk kerangka frame serta didukung dengan spesifikasi dan fitur canggih.

Specialized Enduro Elite - Foto diambil dari theloamwolf.com

Trek

Merek sepeda ini didirikan pada tahun 1975 di Waterloo, Wisconsin, Amerika Serikat, oleh Richard Burke dan Bevil Hogg. Trek mulai membangun sepeda gunung pertamanya di tahun 1983 yang di beri nama 850 dan mulai menggunakan rangka aluminium pada tahun 1985. Seiring kesuksesan penjualan hingga ke banyak negara, Trek melanjutkan trend kesuksesan ini pada tahun 2000 dengan mengeluarkan model komposit karbon 3 tabung pertamanya.

Trek adalah sebuah merek sepeda gunung yang memiliki cukup banyak penggemar di dunia, terutama para profesional yang menggeluti bidang ini. Trek selalu melakukan inovasi untuk memberikan kenyamanan dan pengalaman baru pada para penggemar fanatiknya dan Trek berhasil melakukan itu semua.

Trek Slash 9.9 - Foto diambil dari bikemag.com

Orbea

Orbea didirikan di Eibar, Bosque Country, Spanyol oleh bersaudara Juan Manuel, Mateo dan Casimiro Orbea pada tahun 1840. Selain sepeda gunung Orbea juga memproduksi sepeda jenis lainnya, seperti road bike, gravel bike, triathlon dan sepeda perkotaan. Beberapa varian yang sering digunakan di beberapa kompetisi diantaranya adalah road bike Orca dan Avant, sedangkan untuk jenis sepeda gunung ialah Rallon dan Occam. Seiring perkembangan teknologi, kini Orbea lebih banyak menggunakan frame berbahan carbon, sehingga memberikan kenyamanan bagi penggunanya. 

Orbea Rallon M 10 - Foto diambil dari ambmag.com.au

Canyon

Canyon didirikan di Koblenz, Jerman pada tahun 1996, oleh Roman Arnold dan saudaranya Franc Arnold. Pada tahun 2001 Canyon resmi menjadi produsen sepeda dan telah mempekerjakan ahli kontruksi sepeda profesional. Sepeda gunung kelas atas yang dirancang untuk para profesional baru dibuat pada tahun 2020, yang terdiri dari Aeroad, Exceed, Sender dan Ultimate. Sama halnya dengan beberapa kompetitornya, Canyon juga sangat antusias untuk menjadi sponsor beberapa atlet profesional di jenis olah raga ini.  

Canyon Strive CF 5.0 - Foto diambil dari enduro-mtb.com

Santa Cruz

Merek Santa Cruz diambil dari nama daerah dimana perusahaan sepeda ini didirikan, yaitu di Santa Cruz, California, Amerika Serikat pada tahun 2013. Santa Cruz memang sudah terkenal sebagai merek sepeda kelas atas, sehingga para pengguna merek sepeda ini kebanyakan orang-orang yang sudah sangat paham dan fanatik dengan sepeda, terutama jenis sepeda gunung.

Sebenarnya Santa Cruz sudah mulai merakit sebuah sepeda gunung full suspensi di tahun 1994, namun orang lebih mengenalnya di tahun 2013. Santa Cruz sangat pawai dalam membangun sebuah sepeda gunung dengan spesifikasi tinggi untuk kelas atas, down hill adalah salah satu jenis sepeda gunung yang mereka kuasai dan banyak digunakan oleh para profesional. Sepeda gunung yang mereka rancang kini pada umumnya menggunakan frame dengan bahan dasar dari serat karbon aluminium. 

Santa Cruz Hightower - Foto diambil dari expocafeperu.com

GT

GT adalah salah satu merek sepeda yang sudah sangat terkenal namanya yang merupakan salah satu divisi dari Dorel Industries. GT didirikan pada tahun 1979 oleh Gary Turner dan Richard Long di Santa Ana, California. Awal mulanya sepeda jenis BMX menjadi produk unggulan dan ujung tombak penjualan perusahaan ini.

GT terkenal di para profesional dan penggemar sepeda gunung karena desainnya yang inovatif, dengan ciri yang paling menonjol ialah desain rangka segitiga, dimana jok tetap sejajar dengan tabung bawah dan dipasang ke tabung atas di depan tabung kursi. Untuk terus dapat bersaing dengan banyaknya kompetitor di jenis sepeda gunung, GT masih terus melakukan inovasi desain dan spesifikasi kelas atas yang akan memberikan kepuasan para penggunanya.

GT Force Expert - Foto diambil dari mtb-mag.com

Sepeda gunung adalah salah satu jenis sepeda yang akan memberikan banyak pengalaman baru bagi penggunanya, apalagi jika aktivitas ini dilakukan di lintasan dengan medan yang masih alami. Bersambung…

Sumber artikel : Alevizone Stories

Lihat produk menarik di : Alevizone Store

RECOMMENDED STORIES

Alevizone.com

Cyber Media & Online Store for Men’s Lifestyle

Copyright 2019