fbpx

Drone DJI untuk Pengguna Pemula yang Akan Hits di Tahun 2021

drone-dji-mavic-mini-spark

Drone DJI sudah menjadi penguasa di Asia selama beberapa tahun, bahkan hingga ke Amerika dan Eropa yang selama ini selalu dikenal sebagai benua pelopor teknologi terbaru. Dilengkapi dengan teknologi kamera digital yang didukung dengan software canggih, membuat drone keluaran DJI sangat mendukung berbagai kebutuhan penggunanya.   

Bagi kebanyakan orang di Indonesia, DJI merupakan satu-satunya merek drone yang tidak memiliki tandingan. Wajar saja, karena DJI memiliki spesifikasi yang sangat menunjang penggunanya, mulai dari seri bagi pemula hingga seri bagi para profesional. Selain spesifikasi yang canggih ditunjang dengan kamera beresolusi tinggi, DJI juga ditunjang dengan software yang mendukung keinginan dan kemudahan penggunanya.

Di tahun 2020 Mavic Pro menjadi seri yang sangat diminati oleh banyak pengguna drone, dikarenakan memiliki spesifikasi tinggi dengan desain fisik yang cukup simpel dan mudah dibawa untuk segala aktivitas, terutama untuk para penggemar aktivitas outdoor yang ingin mengabadikan setiap momen aktivitasnya dari udara.

DJI terus mengembangkan teknologi untuk setiap seri drone keluarannya, bahkan di tahun 2021 DJI telah mempersiapkan beberapa seri drone terbarunya, namun untuk di tahun 2021 ini DJI sepertinya ingin memperluas pangsa pasarnya di segmen entry level atau pengguna yang lebih kepada hobi semata. Berikut ini beberapa seri drone DJI yang diprediksi akan menjadi hits dan banyak digunakan oleh pemula di tahun 2021.

Drone DJI Mavic Mini

DJI Mavic Mini memiliki ukuran sesuai dengan namanya, yang pasti ukuran drone ini tidak sebesar dan seberat Mavic Pro yang sangat populer di tahun 2020. Drone mini ini memiliki berat hanya 249 g saja, namun akan tetap aman untuk diterbangkan hingga ketinggian 4000 meter dari permukaan tanah. Walaupun memiliki berat yang sangat ringan, Mavic Mini mampu bertahan dalam terpaan angin hingga kecepatan 29-38 kph. 

Mavic Mini dilengkapi dengan kamera 12 MP yang akan memberikan dan merekam gambar cukup mengesankan. Selain itu ditunjang juga dengan video 4K / 30fps dan gimbal bermotor 3 sumbu yang akan menjamin kualitas video yang Anda rekam sangat halus seperti tidak terpengaruh getaran.

Kecanggihan lainnya dari drone Mavic Mini ini ialah kemudahan dalam merekam video hanya dengan satu ketukan saja, tanpa mengurangi kualitas video, sehingga akan didapat sebuah rekaman video profesional. Pilihan panorama dengan wide-angel 180º dan sphere yang selanjutnya Mavic Mini akan mengerjakan sisanya untuk menghasilkan karya yang menakjubkan. 

Drone DJI Spark

Spark sebenarnya bukan seri baru drone keluaran DJI, namun diprediksi drone mungil ini akan menjadi hits di tahun 2021, terutama bagi pemula yang ingin memainkan drone untuk sekedar kesenangan dan hobi. Walaupun bukan seri baru dari DJI, namun drone ini telah dilengkapi dengan fitur-fitur canggih yang akan merekam setiap momen aktivitas Anda bersama keluarga dan teman-teman. 

DJI Spark dilengkapi dengan pengontrol yang lebih sederhana dan sangat mudah digunakan oleh anak-anak sekalipun. Spark ditunjang dengan teknologi FaceAware yang akan lepas landas dalam sekejap setelah mendeteksi wajah penggunanya, bahkan dalam hitungan detik saja. Spark dilengkapi dengan teknologi Intelligent Flight Modes dan control yang intuitif sehingga membuat proses pembuatan video udara yang cinematic akan lebih mudah.

Aplikasi DJI GO 4 akan memberikan filter edit secara otomatis dengan beragam pilihan template dan filter untuk memudahkan proses edit yang akan mempercepat penyebaran gambar di media sosial. Pada mode TapFly, pengguna cukup hanya membayangkan hasil yang diinginkan dan Spark akan segera mengabadikannya. Anda cukup mengetuk layar smartphone dan spark dental beak vision technology-nya untuk terbang ke titik yang diinginkan. DJI sangat memahami keinginan penggunanya, sehingga Spark diberikan dengan banyak pilihan warna menarik yang disesuaikan dengan selera penggunanya.  

Drone DJI Mavic Mini dan Spark diprediksi akan menjadi hits di tahun 2021 dikarenakan kebutuhan dan keinginan untuk menggunakan teknologi kamera drone akan semakin meningkat disaat seperti sekarang ini. Aktivitas outdoor yang tengah menjadi trend akan diabadikan dengan karya yang luar biasa dari udara, apalagi kedua seri drone DJI ini harganya cukup terjangkau, terutama bagi pemula.

RECOMMENDED STORIES

Alevizone.com

Cyber Media & Online Store for Men’s Lifestyle

Copyright 2019