fbpx

Indonesiaku…, Kenapa Setiap Tahun Selalu Diselimuti Asap Kebakaran Hutan..?

cover-indonesiaku-kebakaran-hutan-2

Hutan dalam artian sederhananya adalah sebuah kawasan yang ditumbuhi dengan pepohonan dan tumbuhan lainnya yang kebanyakan tumbuh dengan sendirinya. Indonesia seharusnya bersyukur memiliki kawasan hutan yang cukup luas, yang telah banyak memberikan kehidupan dan menjadi salah satu kawasan paru-paru Dunia, tetapi kenapa setiap tahun hutan Indonesia selalu terbakar…?

Ada pepatah dari Orangtua jaman dahulu yang mengatakan “dimana ada asap disitu pasti ada api” bila diartikan dalam arti kiasan; dimana ada masalah disitu pasti ada sumbernya. Orangtua jaman dulu mengatakan pepatah itu hanya sebagai kiasan saja. Tetapi dalam beberapa tahun belakangan ini pepatah itu bukanlah hanya kiasan belaka, kenyataan yang sebenarnya hampir setiap tahun terjadi di Indonesia. Kebakaran hutan hampir setiap tahun terjadi di negeri tercinta kita ini, yang mengakibatkan asap tebal menyelimuti hampir sebagian kawasan di Indonesia.  

Dimana Ada Asap Disitu Ada Api

Sebenarnya hampir semua orang sudah mengetahui penyebab adanya asap tebal yang menyelimuti Indonesia yang terjadi hampir setiap tahunnya. Pembakaran hutan adalah penyebab utamanya, entah apa tujuan mereka yang membakarnya, tetapi jika dilihat dari kuantitas, penyebaran dan dampaknya, itu bukan bersumber dari api yang kecil. Pulau Kalimantan dan Sumatera menjadi dua pulau di Indonesia yang sering menyumbang asap tebal tersebut. Seperti kita ketahui dua pulau besar tersebut memiliki kawasan hutan yang sangat luas, bahkan bisa dibilang lebih dari 70% adalah kawasan hutan. Ada sebagian orang yang melihat itu sebagai peluang untuk dijadikan kawasan perkebunan yang tentunya akan menghasilkan banyak pundi-pundi uang. Hal itu wajar dan tidak salah jika dilakukan dengan cara manusiawi, yang salah adalah ketika hal itu dilakukan dengan cara yang tidak manusiawi.  Cara tidak manusiawi disini adalah ketika hal itu dilakukan dengan cara membabi buta, pembukaan lahan secara massive dan pembakaran hutan. Sangat disayangkan karena semua itu dilakukan hanya untuk mempercepat proses pembukaan lahan.

Dampak dari Pembakaran Hutan

Dampak utama dari pembakaran hutan sudah pasti akan menimbulkan asap tebal yang menyelimuti langit Indonesia. Tetapi tidak sampai disitu saja, rentetan dampak yang diakibatkan oleh pembakaran hutan akan lebih luas lagi. Indonesia adalah Negara kepulauan yang memerlukan transportasi udara untuk menghubungkan antara kota yang berbeda pulau, dengan adanya asap tebal tentu saja akan sangat membahayakan penerbangan. Selain itu akan timbul penyakit pernafasan akibat menghirup udara tidak sehat, masker hanyalah alat bantu yang menyaring udara tidak sehat tersebut, tetapi bukanlah solusi yang terbaik. Sepertinya terlalu banyak dampak yang ditimbulkan akibat pembakaran hutan, dan kita juga belum tahu apa yang terjadi dengan satwa-satwa liar yang hidup di dalam kawasan hutan, seperti orangutan dan masih banyak lagi (semoga mereka baik-baik saja).

Photo oleh PGB

Sekarang Apa yang Akan Dilakukan?

Bagi saya ini adalah seperti sebuah bencana yang dibuat sendiri oleh manusia, jika hal tersebut terjadi secara rutin hampir setiap tahunnya, berarti ada yang perlu dibenahi dengan system pengawasan terhadap kebakaran dan pengrusakan hutan. Sanksi yang tegas harus mulai diberlakukan dan dilakukan secara konsisten tanpa memandang bulu. Saya percaya Pemerintah Indonesia sudah berusaha keras untuk mencegah semua itu terjadi dan rakyat Indonesia sangat berharap kejadian ini tidak terulang kembali di tahun-tahun berikutnya dan dapat diselesaikan secepatnya.  

RECOMMENDED STORIES

Alevizone.com

Cyber Media & Online Store for Men’s Lifestyle

Copyright 2019